Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Mengidentifikasi Sifat Larutan Elektrolit dan Nonelektrolit

Video praktikum di atas dapat dijelaskan sebagai berikut 

Tujuan

Mengetahui perbedaan ciri-ciri larutan elektrolit dan nonelektrolit.

Alat dan Bahan

  • Bola lampu 2,5 watt 1 buah
  • Kabel listrik secukupnya
  • Baterai 1,5 V 2 buah
  • Elektrode karbon 2 buah
  • Gelas beker 500 ml
  • Tisu
  • Air suling
  • Larutan gula
  • Etanol 70%
  • Larutan asam fosfat 0, 1 M
  • Larutan kalsium klorida 0, 1 M
  • Larutan aluminium klorida 0, 1 M
  • Larutan asam asetat 0, 1 M
  • Larutan natrium hidroksida 0, 1 M

Cara Kerja

  1. Susunlah bola lampu, kabel, baterai, dan elektrode karbon menjadi rangkaian alat uji elektrolit (perhatikan gambar).
  2. Masukkan air suling ke dalam gelas beker, uji daya hantarnya, serta arnati perubahan yang terjadi pada lampu dan larutan.
  3. Cucilah gelas beker dan kedua elektrode hingga bersih, lalu keringkan dengan tisu. Ulangi percobaan untuk setiap larutan yang disediakan. Jangan lupa mencuci hingga bersih dan mengeringkan gelas beker dan elektrode setiap mengganti larutan. Catatlah hasil pengamatan Anda

Hasil Pengamatan

No Larutan Uji Nyala Lampu Gelembung Gas
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
Air suling
Larutan gula
Etanol 70%
Asam fosfat
Asam klorida
Asam asetat
Natrium hidroksida
mati
mati
mati
redup
terang
redup
terang
tidak ada
tidak ada
tidak ada
sedikit
banyak
sedikit
banyak

 Buatlah kesimpulan dari data pengamatan di atas! Buatlah sebuah infografis menggunakan canva untuk merepresentasikan laporan praktikum. Tambahkan gambar atau link video untuk menjelaskan hasil praktikum Anda agar lebih jelas dan menarik. 

Posting Komentar

0 Komentar